Reuni Emas Alumni SMA Negeri III Malang,
Menjelajah Museum dan Kebon Jeruk
Malang, Berita Super
Para lanjut usia (lansia) telah merasakan manfaat kegiatan reuni dan dianjurkan menghindari penurunan daya ingat (PDI) melalui aktivitas yang bermanfaat untuk masyarakat maupun kesehatan diri.
Psikolog Leila Banu Zulfan di Jakarta dan dosen psikologi Universitas Merdeka Malang, Yumei Astuti di Batu , serta dr Faridar Munaf Sunarso selaku Ketua Panitia Reuni Emas Paguyuban Alumni SMA Negeri 3 Malang tahun 1965 (Paguanama) di Batu pada 19-21 Mei 2015, sepakat mengenai hal itu.
"Tetaplah semangat dan berilah kasih sayang kepada sesama, maka Anda akan tetap remaja" kata dr Faridar Munaf pada puncak acara reuni Paguanama tersebut di Batu Kamis (20/5). Dokter Teladan II se Jawa Timur 1995 yang sering mondar mandir Malang – Jakarta ini mengutip surat Al Baqoroh ayat 195 yang artinya, "Dan janganlah kamu campakkan dirimu dalam kebinasaan," ujarnya.
Di depan 60-an hadirin yang umumnya lansia level 3 (usia 66-70 tahun), Yumei Astuti yang juga sekretaris PWRI Cabang Kota Batu ini menegaskan, meski sudah usia pensiun, jangan mau diberi label negative. "Makanya jangan sampai mengalami PDI (penurunan daya ingat)," katanya. Caranya, tetaplah bersemangat melakukan aktifitas religious dan fisik, yang berguna untuk diri sendiri dan masyarakat banyak. Diharapkan oleh psikolog ini agar para lansia juga mendapat dukungan lingkungan sosialnya. Dalam acara itu ditampilkan atraksi tari, menyanyi dan deklamasi oleh para anak SLB Eka Mandiri, Batu sebagai bentuk kepedulian kepada kaum terpinggirkan.
Sementara psikolog Leila Banu Zulfan di Jakarta mengakui manfaat reuni bagi semua orang terutama lansia, sebab aktivitas itu merupakan silaturahim yang membuat pesertanya merasa bahagia dapat saling berbagi dengan komunitasnya di masa sekarang dan masa lalu. Makanya banyak orang yang berusaha datang.
Ir H Bambang Bahagio , aktivis Paguanama di Jakarta yang semula gigih mempersiapkan kawan-kawannya di ibukota untuk berangkat ke Reuni di Batu tak dapat datang pada hari "H" nya. Pasalnya banyak kesibukan yang strategis di kantornya. Tapi ini memiliki hikmah dapat menjenguk anggota Paguanama yang sedang sakit, Chuzaimi di RSI Cempaka Putih.
Untuk memberikan semangat alamamater, semua peserta reuni termasuk guru mereka tahun 1962-1965 Ibu Zaenab dan Pak Uki Abdullah (83-an), Kamis (21/5) mengunjungi SMA Negeri 3 Malang di Alun-alun Bunder (Jl Tugu). Mereka disambut guru pengajar dan Kepala Sekolahnya Asri Widyapsari yang juga alumni tahun 1985. Saat itu Prof DR Syaifuddin Noer dokter faced off RS Dharma Husada Surabaya , mewakili alumni 65 memberikan cinderamata kepada kepala sekolah disaksikan Ketua Paguanama Jossie Kantijoso.
Sebelumnya rombongan mengunjungi Museum Angkut dan Museum Satwa di Jatim Park, Batu sambil bernostalgia dengan berbagai kendaraan kuno, dari sepeda, cikar, sepedamotor Zunddap dan Bemo tahun 1960-an sampai mobil kuno akhir abad 19 sampai awal abad 20.
Kusmadji dari Malang dan Adri Mursini dari Semarang tertarik pada mobil awal abad ke 20 dan berfoto di depannya. Sedangkan Iwan Dahnial dan Rosida sama-sama dari Jakarta lebih tertarik pada patung penyanyi idolanya Elvies Presley yang dipajang di depan sedan mewah warna merah dari abad ke20 silam. Sedangkan Happy dari Surabaya dan Ambar dari Bandung lebih tertarik pada mobil VW Kodok yang kap depannya berbentuk anyaman bambu. Baik remaja maupun para lansia senang berfoto dengan mobil-mobil antik yang dipajang di museum yang luas itu.
Jalan-jalan ke kebun jeruk di Batu dan melihat proses membuat tanaman bonsai menjadi perhatian tersendiri bagi para lansia peeserta reuni. Dr Sugeng memborong tanaman hias yang cukup sulit membawanya pulang. (PRI)****