Sabtu, 28 Mei 2016

Fw: Walikota Hadiri Peringatan HALUN di Panti Sosial Cipayung



On Sunday, May 29, 2016 3:10 AM, Prihardjo Prihardjo <prihardjo07@yahoo.com> wrote:





Wali Kota Hadiri Peringatan Hari Lanjut Usia di Panti Sosial

Jakarta, Restorasi News.
Wali Kota Jakarta Timur Bambang Musyawardana, menghadiri peringatan Hari Lanjut Usia (HALUN) Tahun 2016,  di Panti Sosial Tresna Werdha Budi Mulya I, Jalan Bina Marga No. 58 Kelurahan Cipayung, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (26/5). Acara ini diikuti  230 orang Manula (Manusia Usia Lanjut) yang menghuni panti Panti Sosial tersebut.
Wali Kota Bambang mengatakan, kegiatan HALUN ini bertujuan untuk menghibur para lanjut usia yang ada di panti sosial. "Supaya para lansia senang dan tidak kecil hati dalam menjalani hari-hari tuanya. Kita bersukacita bersama Pemerintah Kota Jakarta Timur," ujarnya.
Bambang mengajak para lansia untuk terus semangat dan tidak bersedih hati, serta terus mengisi  waktu dengan hal-hal yang berguna. "Lakukan berbagai kegiatan positif sepertu  berolahraga, mengaji, membuat kue untuk dijual dan hal yang membuat selalu aktif setiap harinya," pesan Wali Kota.
Kepala Panti Sosial Tresna Werda Budi Mulya I, Akmal Towe, menjelaskan kegiatan HALUN ini terselenggara berkat kepedulian Sudin Kesehatan Jakarta Timur terhadap para manula. "Mereka  membuat acara di sini untuk berkumpul dengan para manula, untuk menghibur manula, dari bernyanyi, bermain games, sampai  menari dan bersosialisasi agar lambat pikun," katanya.
Kata Akmal para manula di panti ini  sebagian  besar tadinya terlantar di jalanan yang terjaring operasi PMKS oleh petugas. Mereka kemudian dirujuk ke panti ini.
"Para lansia yang berada di Panti Sosial Tresna Werda Budi Mulya I ini dijamin  kehidupannya oleh pemerintah sampai tutup usia," ujarnya. (PRI) Foto: Kominfomas Jaktim.


--



Tidak ada komentar:

Posting Komentar